Kamis, 28 Juni 2012

Perang Melawan Korupsi


Korupsi di Indonesia sudah terjadi secara sistematis, baik di sektor publik maupun swasta. Bahkan, sekarang budaya antikorupsi di kalangan masyarakat semakin menipis, budaya KKN semakin menebal terutama pada  penyelenggaraan negara yang tidak transparan, kurang profesional, kurangnya kesadaran pada diri setiap aparat pemerintahan tentang nilai dan norma.
Perang melawan korupsi pada masa kini tidak lagi semata – mata harus dilawan dengan hukuman yang berat karena korupsi sudah menyebar secara sistematis ke seluruh tubuh penyelenggara negara. Perang melawan korupsi sekarang ini harus diantisipasi dan ditangkal dengan pendekatan yang sistematis pula, yaitu dengan cara membuat website yang menghubungkan antara masyarakat dengan pemerintah. Selain itu pemerintah harus bersikap transparansi kepada masyarakatnya agar mereka tahu keadaan negaranya dan nantinya masyarakat pun dapat melaksanakan kehidupan yang teratur dan aman.
Apabila sistem pemerintahan negara kita sudah dilaksanakan dengan baik dan teratur, maka cita – cita untuk mewujudkan good and clean goverment akan tercapai. Masyarakat pun akan lebih percaya terhadap pemerintah, dan komunikasi antara masyarakat dengan pemerintah akan berjalan dengan lancar. Negara yang aman, tentram, dan bersih pun akan tercipta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar